Feeds:
Pos
Komentar

Posts Tagged ‘security’

Jika kita sering bermain dengan sistem pada windows xp. Baik pada registry atau hanya mengubah bootskin, sangat di anjurkan sekali untuk membuat Restore Point yang berguna untuk berjaga-jaga jika sistem yang kita ubah tersebut membuat windows berjalan tidak seperti biasanya, apakah menjadi lambat, atau malah tidak dapat masuk ke windows secara normal lagi.

Restore Point ini prinsipnya adalah mengembalikan (men-undo) setting sistem windows kembali pada saat restore point itu terbuat.

Caranya:

  1. Klik tombol Start, pilih All Programs, Accessories, dan System Tools, dan pilih System Restore.
  2. Setelah System Restore terbuka, pilih Create a Restore Point lalu klik Next.
  3. Ketik deskripsi singkat untuk checkpoint didalam kotak lalu klik Create.
  4. Setelah restore point tersimpan. Klik Close.


Me-restore komputer ke restore point yang telah tersimpan.

  1. Klik tombol Start pilih All Programs, Accessories, dan System Tools, lalu pilih System Restore.
  2. Ketika System Restore telah terbuka, pilih Restore My Computer To An Earlier Time dan klik Next.
  3. Browse kalendar dan pilih restore point yang telah anda simpan untuk melakukan perubahan dan klik Next.
  4. Lalu tampil layar untuk konfirmasi. Klik Next untuk melanjutkan.

perlu dingat bahwa anda akan kehilangan file-file yang anda buat sesudah restore point yang anda pilih tersebut.

Contoh : jika anda memilih restore point yang anda simpan tanggal 23 nov 2007, maka file-file ataupun software yang tersimpan/terinstall setelah tanggal tersebut juga akan hilang.

Buatlah backup copy pada dokumen-dokumen dan file-file yang penting kedalam CD atau floppy atau network drive untuk keamanan anda.

Setelah anda meng-klik Next. Komputer anda akan mereboot dan akan merubah kembali ke tampilan restore point yang anda pilih tersebut.

disarikan dari “Steve Sinchak – Hacking Windows XP”.

Read Full Post »